Kaisar KS150,2007, Begini kalau Seniman Seni Rupa Main Motor

rodaduakita.xyz-Motor Kaisar KS 150 keluaran 2007 bisa dibilang jarang  beredar.  Namun bukan enggak ada lho. Salahsatunya  ini milik Harry. Seorang seniman seni rupa pelukis surealis dan penggemar jip ini yang  berasal dari Yogyakarta.

Di garasinya yang dulu bersatu dengan sebuah hotel tersimpan tuh, beberapa motor custom yang dimodifikasi. Katanya tak penting merk motornya, namun kreasinya  yang dipentingkan.

Read More

Seperti yang anda lihat, ini motor Kaisar dengan dapur pacu 150 cc dan menggunakan pendingin air. “Tapi bukan yang mesinnya V macam little Harley itu. Ini yang beradiator. Wujudnya mirip moge cruiser,” kata Harry bangga.

Kaisar, moge cuiser

Ditangannya motor tersebut dimodifikasi. Dasar seorang seniman, kreatifitasnya luber kemana-mana. Satu contoh fender belakang tampak ditambah fender dan terkrom bekilau itu. “Itu saya buat dari nampan. Saya potong dan bentuk begitu,” katanya.

Lainnya tutup rantai  seperti tercover krom. Bagian itu dicomot dari tutup cvt matic. Bagian lain juga disentuh dan dikrom. sehingga motor ini mencolok sekali kalau dipakai di jalanan. Ya begini lah kalau seniman main motor.

foto,sumber :dok,hary Jaran, gOm67

 

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *